08 February, 2012

Yuk Kenalan dengan Lampu Xenon atau HID ( Part 1 )


Lampu utama atau depan yang digunakan pada mobil dan sepeda motor saat ini, jenisnya makin beragam. Paling banyak atau umum adalah filamen pijar dengan gas halogen (disebut lampu halogen).

Kendati demikian, yang makin populer saat ini adalah high intensity discharge (HID), juga dikenal dengan xenon. Sedangkan yang paling mutakhir dan mulai berkembang adalah Light Emitting Diode (LED).

35 Watt

Lampu HID dan LED dikenal irit energi dan menghasilkan cahaya jauh lebih terang. Kendati demikian, pemakaiannya masih kalah banyak dibandingkan dengan halogen. Penyebab, harga HID dan LED masih mahal. Semetara halogen, selain harganya jauh lebih murah, pemasangannya juga gampang.
Sebgai contoh, khusus HID sebagai lampu utama mobil (standar), hanya membutuhkan listrik 35 watt (juga ada 50 dan 55 watt dan bekerja dan bekerja pada tegangan 24 volt), sedangkan halogen 55 watt. Sedangkan sinar atau cahaya yang dihasilkan tiga kali lebih terang dibandingkan halogen.

Kendati demikian, untuk start, xenon memerlukan tegangan yang sangat tinggi, mencapai 23.000 volt, sedangkan halogen cukup 12 volt. Namun bila sudah menyala, tegangan yang diperlukan berkisar 80- 90 volt.

Start Dingin

Untuk start dingin, juga memerlukan arus (ampere) yang besar. Menurut, salah satu produsen lampu xenon asal China, Guangzhau Klarheit Technology Co. Ltd, untuk start dari dingin, diperlukan arus listrik 6,5 Ampere. Kalau sudah hidup, tidak sampai separo, hanya 3,2 Ampere. Sedangkan waktu yang dibutuhkan untuk menyala dari dingin sampai normal 50 detik. Bila sudah panas, lampu akan hidup dalam 5 detik.

Kombinasi start tegangan tinggi dan arus yang besar, membuat lampu xenon (kendati tipe plug & play), tidak bisa dipasang begitu saja. Apalagi, jika kabel yang digunakan lampu asli (halogen) berukuran kecil. Untuk ini, diperlukan rangkaian kabel lain agar tidak merusak sistem perkabelan lampu asli mobil (akan dibahas pada tips dan trik’s)

 Perbandingan sifat lampu HID (xenon) vs halogen
Item
Lampu HID (xenon)
Halogen (H1)
Tegangan/daya
12V/35 watt
12 volt/55 watt
Kandela (cd)
200.000
67.000
Lumen (Lm)
2.300 ~3.200
1.550
Suhu warna (K)
4.200 ~ 8.000
2.800
Efisiensi
90 Lm/watt
28 Lm/watt
Umur pakai
2.000 jam
400 jam

Lampu HID makin disukai karena menghasilkan pencahayaan lebih baik bagi pegnemudi, khususnnya saat cuaca bagus. Dengan sorotan cahaya yang terang-benderang, mobil dengan lampu HID di malam hari bahkan mengitimidasi pemakai jalan lain, khususnya yang masih mengandalkan halogen. 
(Bersambung)


Sumber : Kompas

0 comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.